Konten Berita

...

Progres Pelaksanaan Transformasi Teknologi Kesehatan di Provinsi Kepulauan Riau

Progress Pelaksanaan Transformasi Kesehatan

Gambar : Pelaksanaan Transformasi Teknologi Kesehatan

Transformasi Teknologi kesehatan menjadi salah satu pilar utama penopang kesehatan di Indonesia, dengan perkembangan teknologi yang cukup signifikan dan menyentuh hampir disegala bidang. Dalam konteks kesehatan, transformasi digital merujuk pada perubahan yang terjadi dalam sistem dan praktik kesehatan karena mengadopsi perkembangan teknologi digital dan inovasi.

Transformasi digital kesehatan merupakan salah satu aspek terpenting dalam evolusi industri kesehatan saat ini. Dampaknya telah dirasakan dalam berbagai bidang, seperti telemedisin, big data, kecerdasan buatan, dan perangkat medis yang terhubung. Manfaat yang ditawarkan oleh transformasi digital meliputi akses yang lebih baik, perawatan yang lebih baik, efisiensi, dan kolaborasi antara tim kesehatan.

Transformasi digital kesehatan adalah perjalanan yang sedang berlangsung, dengan potensi luar biasa untuk membawa perubahan positif dalam industri kesehatan dan kehidupan pasien. Untuk memaksimalkan manfaat dan mengatasi tantangan, penting bagi semua pihak yang terlibat – termasuk penyedia layanan kesehatan, industri teknologi, pemerintah, dan pasien – untuk berkolaborasi dan berkomitmen dalam menciptakan masa depan kesehatan yang lebih cerdas, efisien, dan inklusif.

Berikut ini bentuk Transformasi Teknologi Kesehatan di Provinsi Kepulauan Riau :

Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Riau saat ini sedang melakukan pengembangan SIKDA Provinsi melalui Platform SIBADANG (Sistem Informasi dan Bank Data Kesehatan Kepri Gemilang). Selain itu juga dilakukan percepatan integrasi fasilitas pelayanan kesehatan dengan Platform SATUSEHAT. Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Riau juga melakukan Pengembangan dan inovasi pelayanan SIMPUS oleh Kabupaten/Kota seperti e-Puskesmas di Kabupaten Bintan, Kota Tanjungpinang, Kota Batam dan Kabupaten Natuna serta e-Data di Kabupaten Karimun.

Sedangkan pada Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang saat ini menggunakan aplikasi E-Puskesmas, yakni aplikasi manajemen puskesmas mulai dari pendaftaran pasien hingga pelaporan puskesmas yang terintegrasi dengan Pcare BPJS dan dapat dimonitoring secara online oleh Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang. 7 Puskesmas se-Kota Tanjungpinang sudah menggunakan aplikasi E-Puskesmas yang sudah bridging dengan BPJS (P-Care) dalam memberikan pelayanan mencakup manajemen pasien dan manajemen laporan sejak tahun 2018. Dan terakhir Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang melakukan pengembangan mesin antrian terintegrasi yang saat ini terdapat di Puskesmas Tanjungpinang dan Puskesmas Tanjung Unggat.

Pada Dinas Kesehatan Kota Batam transformasi teknologi kesehatan yakni e-Puskesmas dan e-Dinkes. Infokes Manajemen Pasien merupakan Sistem Informasi Manajemen Pelayanan Kesehatan berbasis teknologi informasi untuk mewujudkan Pelayanan Prima disetiap unit kesehatan Indonesia (Puskesmas, Klinik, Praktik Dokter dan Apotik).

Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun saat ini memanfaatkan aplikasi SIDATIN SEHAT untuk tata kelola data dan manajemen laporan Puskesmas dan Dinas Kesehatan yang dientry oleh masing-masing Puskesmas dan divalidasi oleh Dinas Kesehatan. Selain itu Pelayanan Internal Puskesmas memanfaatkan SIKDA Generik.

Dalam rangka pelaksanaan Pilar 6 Transfomasi Teknologi Kesehatan Pemerintah Kab. Bintan masih berfokus pada pemenuhan Jaringan Internet dan Sapras pendukung SIK di Seluruh Puskesmas Kabupaten Bintan. Dari Tahun 2017, Pemerintah Kabupaten Bintan melalui Dinas Kesehatan telah menerapkan SIK (Sistem Informasi Kesehatan) berbasis online dengan aplikasi e-Puskesmas dan e-Farmasi, saat ini telah 14 Puskesmas yang telah menerapkan dari 15 Puskesmas di Kabupaten Bintan.

Sedangkan di Kabupaten Lingga Transformasi Teknologi Kesehatan yang telah dilakukan yakni, Penggunaan Simpus dan Rekam Medis Digital. Merupakan aplikasiatas kerjasama dengan PT. Infokes Indonesia, dan saat ini sedang proses dalam penggunakan aplikasi e-Puskesmas. Selain itu Dinas Kesehatan Kabupaten Lingga menggunakan media sosial sebagai media informasi kesehatan melalui Facebook dan Website.

Dinas Kesehatan Kabupaten Natuna saat pada bulan Mei Tahun 2023 telah melakukan sosialisasi dan Uji Coba penggunaan e-Puskesmas pada Puskesmas se-Kabupaten Natuna. Selain itu, Dinas Kesehatan Kabupaten Natuna telah melakukan MoU Layanan Sistem Teknologi Informasi Kesehatan dan pemenuhan Sarana Prasarana Penunjang e-Puskesmas. Serta sedang dilakukan percepatan RME dan SIM-RS bagi Rumah Sakit Kabupaten Natuna.

Terakhir, Pada Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Anambas saat ini sedang dilakukan Optimalisasi penggunaan sistem rujukan online pada fasilitas pelayanan Kesehatan, serta Upaya penyediaan SIMRS pada rumah Sakit. Selain itu, Tersedianya telekonsultasi pada fasilitas pelayanan Kesehatan (Puskesmas). Dan saat ini juga sedang dilakukan Optimalisasi pemanfaatan aplikasi ASPAK dalam perencanaan pemenuhan sarana, prasarana dan  alat Kesehatan pada fasilitas pelayanan kesehatan. (JM - Sekretariat)

Kontak Kami