- Admin Dinkes
- Jumat, 12 Juli 2024
- 309
Bimbingan Teknis Peningkatan Mutu Fasyankes di Kota Batam
Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Riau melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Mutu Fasyankes terutama Tempat Praktik Mandiri Dokter (TPMD) dan Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi (TPMDG) khususnya di wilayah Kota Batam sebagai upaya dalam memberikan perlindungan kepada masyarakat terhadap mutu pelayanan Kesehatan yang diberikan oleh fasyankes. Bimbingan teknis ini dibuka dengan sambutan dari Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Provinsi Kepulauan Riau, Susilo Budi Hartanto, 11 Juli 2024.
Tempat Praktik Mandiri Dokter yang disingkat TPMD adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan yang menyediakan pelayanan oleh dokter atau dokter spesialis secara perorangan. Sedangkan Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi yang disingkat TPMDG adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan yang menyediakan pelayanan oleh dokter gigi atau dokter gigi spesialis secara perorangan.
Fasilitas Pelayanan Kesehatan Lainnya (Tempat Praktik Mandiri Dokter (TPMD) dan Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi (TPMDG)) harus didorong untuk kesiapan akreditasinya. Sebagaimana dimaksud pada Peraturan Menteri Nomor 34 Tahun 2022 yaitu setiap Laboratorium kesehatan dan UTD yang telah beroperasional 2 (dua) tahun sejak memperoleh perizinan berusaha untuk pertama kali wajib melaksanakan akreditasi. (DS-Yankes)